Sunday 23 August 2015

Du Launcher Versi Android 1.2

Hai guys...
Jumpa lagi ya? kalau minggu sebelumnya rey membahas mengenai Du Launcher versi 1.1 maka kali ini rey bakal bahas yang versi 1.2 yang baru lauching beberapa hari yang lalu. Secara garis besar baik versi 1.1 atau 1.2 tidak jauh berbeda, yang membedakan adalah moves atau fitur terbaru yang ada di versi 1.2 yakni Shuffle. Selain itu untuk versi yang baru ini kapasitasnya tetap saja tidak besar, hanya 2.48 mb alias tak sampai 3 mb, jadi tidak memakan banyak kuota atau ram untuk android kita. Ketika ingin menggeser screen juga sedikit berbeda, di versi sebelumnya biasa saja namun di versi 1.2 seperti zig zag.



Du Launcher versi 1.2, bila dilihat dari gambar icon tetap sama dengan versi sebelumnya. Saat ini memang belum ada di pasar aplikasi karena masih dalam tahap ujicoba. Setelah terinstal sempurna maka akan muncul tampilan sebagai berikut:

1. Du Boos
Fitur ini berfungsi untuk membersihkan memori dari aplikasi yang tidak terpakai sehingga handphone kita bisa lebih ringan dan cepat ketika digunakan. Dengan minimal size tentu sangat membantu sekali yang penting sering-sering saja klik menu Du Boostnya. Widgetnya yang simple sangat mudah digunakan sehingga dengan cepat kita bisa menemukan konten yang kita cari atau ingin kita gunakan.



2. Wallpaper
Fitur wallpaper pada versi ini sama dengan versi sebelumnya dimana ada pengelompokan wallpaper berdasarkan kategori masing-masing yakni Alami, Plants, Hewan, Kecantikan, Kartun, City, Game, Creative dan Object. Jadi kalai kalian berminat kalian tinggal klik dan download.



3. Feedback
Fitur ini berfungsi sebagai sarana para pengguna untuk memberikan masukan agar kedepannya aplikasi ini bisa lebih baik lagi dan sesuai dengan keinginan atau kebutuhan pengguna. Terbukti dengan feedback di versi sebelumnya maka hadirlah versi 1.2. Fitur ini juga langsung terkoneksi dengan baidu browser kalau kalian juga sudah menggunakan baidu browser, jadi apapun saran kalian akan langsung masuk.



4. Shuffle
Ini adalah fitur terbaru yang ada di Du Launcher. Awalnya saya bingung ini fungsinya untuk apa, karena ketika di klik, icon ini hanya berputar-putar saja seperti sedang loading. Namun setelah loadingnya berhenti barulah saya ngeh apa fungsinya. Ternyata ini adalah fitur praktis untuk kalian yang ingin mengganti wallpaper atau tema di home screen layar android tanpa harus mencari-cari terlabih dahulu seperti ketika membuka menu Wallpaper. Cukup klik maka akan otomatis erganti. Namun kelemahan dari fitur ini adalah kita harus bersabar menemukan tema yang kita suka.



Nah kira-kira itu review singkat rey mengenai Du Launcher versi 1.2 guys. Kalau dibandingkan dengan versi sebelumnya tentu yang ini lebih baik. Dan yang terpenting adalah kapasitasnya tidak besar. Selamat mencoba
#ANDROID #LAUNCHER #SMARTPHONE  

Rey Samudra



No comments:

Cara Cek Menu Catatan di Facebook Versi Terbaru 2020

Halo semuanya apakabar? Lama ya tak jumpa. Oh ya, kali ini Rey akan berbagi pengalaman dengan kalian mengenai kejadian yang baru saja Rey al...