Monday 15 July 2013

SukuMaya Seri 6 (Mimi-Pipi SukuMaya yang sehati)

Hai hai hai semua
selamat bertemu kembali dengan Rey di hari Senin yang indah ini ya? 


seperti biasa, setiap senin rey akan memposting cerita seri SukuMaya, dan untuk kali ini merupakan cerita seri yang ke-6
awalnya akan ada gebrakan yang bakal rey lakukan yakni menyertakan rekaman suara rey yang sedang membaca naskah atau jalan cerita dari cerita seri ini, jadi selain bisa membaca text, warga juga bisa mendengarkan langsung pembacaan text nya disertai backsound yang mendukung.


Tapi berhubung forum belum bisa mp3 dan jaringan rada lemot buat upload video ke y****** jadi batal deh(mungkin ga dapat restu dari tokoh yang bersangkutan, soalnya pas ane pm g da tanggapan xixixxi)alhasil ya kembali ke lima cerita seri berikutnya, yakni just text


yowes, buruan dibaca yuk!

-----------------------------------------------------------------

Senja hari telah menyipitkan pandang sang surya dari lantang binar cahayanya. Mengulum terang yang berbalik ke warna redup dan kelam. Merengkuh lelah yang terbuai dalam malam hitam, sinar mentari yang terakhir dari sore itu pun telah bergulung masuk dalam putaran waktu yang kodrati. Berganti dengan titik bintang gemintang dan sinar terang rembulan malam.

Namun, semua harapan tak selamanya menjadi kenyataan, begitu pula sebaliknya. Keheningan dirindukan sejak siang hari yang lelah, telah berganti dengan keramaian titik hujan yang mengguyuri mayapada. Ia menggantikan keceriaan dengan gelapnya yang menyelimuti peraduan. Deras dan beriring angin riuh itulah hujan yang menyapa tempat tinggal sepasang sejoli kerajaan SukuMaya ini. Dikediaman inilah mereka berlindung dari kerumunan airmata langit yang menghujam deras. 


Terlihat sekali sebuah kesederhanaan, namun cerah dalam kebahagiaan. Tampak raut wajah yang usang, tetapi segar dalam cahaya makna dan keikhlasan. Itulah yang kiranya dapat aku gambarkan kali ini, layaknya sepasang merpati yang terbang bersama kesana kemari, itulah yang bisa aku gambarkan manakala sepasang pipi mimi yang berjuang bersama dalam mengembara ke kerajaan SukuMaya ini. Taklah aku sebutkan siapa nama mereka karena aku menyebut mereka dengan sebutan dua sejoli yang selalu jatuh hati.

Perkenalan awalku dengan sepasang sejoli itu taklah istimewa, ketika itu kami tak sengaja bertegur sapa manakala sama-sama mempromosikan kartu perdana (thread) yang kami buat ditiap minggunya.Tak banyak yang kami obrolkan ketika itu, hanya sapaan singkat yang lumrah dilakukan banyak orang manakala baru saling kenal antara satu dengan yang lainnya. Ya, obrolan ngocol biasa saja, hingga tanpa aku sadari, lama-kelamaan akupun jatuh hati pada mereka berdua karena kekompakan mereka.

Itulah romantisme dua sejoli itu yang aku ikuti sejauh ini, romantisme gaya generasi jaman sekarang yang akrab dengan dunia blog, web dan jejaring sosial lainnya. Betapa mereka saling mendukung satu sama lainnya dan tak ada unsur lebay sama sekali.Ketika di forum pun mereka tetaplah menjadi diri mereka yang sama-sama bersaing menjadi pemenang, padahal di belakang semua itu, sejatinya mereka berdua adalah sejoli yang tak terpisahkan.

Seolah-olah mereka ingin menunjukan padaku bahwa “Dinda, aku tak merekomendasikan dirimu untuk tetap pergi atau stay disini, mengurusi rumah dan anak-anak, demikian ujar si lelaki, ibarat dalam kondisi tertentu kita juga harus berani sholat sendiri tanpa imam dan guru, tidak harus selalu berjama’ah, jadi beranilah”, dalam artian lakukan sesukamu selama itu bermanfaat bagi kita dan keluarga kecil kita ini Dinda…

Mungkin itulah pemahaman yang berbeda mengenai romantisme yang mereka pahami, sebuah pemahaman yang juga aku elu-elukan selama ini.Atau bisa jadi karena ada sangkut pautnya dengan istilah belahan jiwa dan calon pendamping hidup yang selama ini aku gandrungi. 


Ya, ada perbedaan antara belahan jiwa dan calon pendamping hidup karena suatu saat kita semua akan menemukannya.Belahan jiwa adalah seseorang yang jiwanya hampir tak jauh berbeda dengan diri kita dalam satu hal atau bahkan dalam banyak hal, maka tak heran bila kalian sangatlah nyambung antara satu dengan lainnya.

Tapi jangan salah saudaraku, ia mungkin tidak bisa berperan menjadi teman, kakak atau adik, bahkan suami atau istri dalam satu peran, sedangkan calon pendamping hidup bisa melakukan semua itu. Namun ada kalanya seseorang menemukan kedua sisi itu (yakni belahan jiwa dan calon pendamping hidup) dalam diri satu orang, atau bahkan tak menemukannya sama sekali.Itulah mengapa banyak hubungan atau jalinan percintaan yang putus dan kandas begitu saja karena sejatinya kedua sisi itu taklah mereka temukan.

oleh karena itu, carilah belahan jiwamu atau pendamping hidupmu untuk menemani perjuanganmu sampai akhir, dan percayalah, suatu saat kalian akan menemukannya.



***
Wahai engkau saudara-saudaraku yang terkasih, tenangkanlah kembali pikiranmu sebagai jalan membuka pintu hatimu lagi untuk dunia dan orang-orang yang ada disekelilingmu. Berdiskusilah selalu dengan dirimu bila perlu, siapa tau itu yang akan membuatmu lebih mengerti siapa sejatinya dirimu karena mulai kini kau telah memasuki taman cintaku di dunia imaji yang tak lah dapat engkau selami bila engkau tak memiliki keberanian untuk memasukinya. Percayalah, engkau akan aku bawa jauh memasuki ruang yang hanya terhiasi oleh temaram keindahan yang penuh cinta kasih dan sayang.

Hakekat hidup yang harus dijalani sebagai seorang manusia telah pula aku gambarkan dalam beberapa rangkaian baris kalimatku ini, meski hanya secercah bayangan belaka. Sehingga kuharap kedepannya kita akan mendapatkan faedah dari setiap pesan cinta kasih yang aku sematkan dalam tiap tulisanku, dan untuk itu marilah dari sekarang kita hirup wangi keindahannya bersama ceria wajah yang tersenyum.


Dari dunia imaji Rey Samudra


sumber : http://www.sukumaya.com/threads/3069-SukuMaya-Seri-6-%28Mimi-Pipi-SukuMaya-yang-sehati%29

No comments:

Cara Cek Menu Catatan di Facebook Versi Terbaru 2020

Halo semuanya apakabar? Lama ya tak jumpa. Oh ya, kali ini Rey akan berbagi pengalaman dengan kalian mengenai kejadian yang baru saja Rey al...